Idul Adha, PT Bangun Banua Berbagi 400 Kilogram Daging Kurban

04 Agustus, 2020 18:44 WIB

Penulis:Redaksi Starbanjar

Kurban
Kurban undefined

STARBANJAR- PT Bangun Banua juga turut menyemarakkan Hari Raya Idul Adha 1441 Hijriah. Senin (3/8/2020), badan usaha milik daerah milik Pemprov Kalsel ini menyumbangkan sapi seberat 400 kilogram untuk keperluan ibadah kurban.

“Ini merupakan kegiatan rutin kita tiap tahun, yang mana kita juga melakukan ibadah kurban,” tutur Bayu Budjang selaku Direktur Utama PT. Bangun Banua.

Sapi seberat 400 kilogram ini dibagi menjadi 200 kantong, dan dibagikan kepada pegawai kantor dan masyarakat yang tinggal disekitar PT. Bangun Banua.

Bayu berharap dengan adanya acara ini pihaknya dapat berbagi dengan masyarakat sekitar.

“Dengan adanya acara ini saya harap dapat menjadi salah satu ajang berbagi baik dengan masyarakat sekitar maupun pihak kantor,” ujarnya.

Bayu juga mengatakan pihaknya melakukan ibadah qurban di hari kerja dikarenakan beberapa hari yang lalu sudah dilaksanakan ibadah qurban dilingkungan perumahan maupun masjid.

“Sengaja kita hari ini melakukan ibadah Qurban karena bertepatan dengan hari berkumpulnya karyawan,” tandasnya.