
Mampu Tampil Lepas, Leonardo Medina Apresiasi Performa Youngster Persis
- STARBANJAR - Persis Solo mampu menundukkan Bali United FC pada pekan ke-9 BRI Liga 1 2023/24 di Stadion Manahan, Solo, Sabtu (19/8) malam.
Banjar Sport
STARBANJAR - Persis Solo mampu menundukkan Bali United FC pada pekan ke-9 BRI Liga 1 2023/24 di Stadion Manahan, Solo, Sabtu (19/8) malam.
Kemenangan dengan skor meyakinkan 3-1 itu menebus hasil buruk Laskar Sambernyawa di laga sebelumnya.
Pada laga ini, tampil tanpa sejumlah pemain macam Alexis Messidoro, David Gonzalez, Ramadhan Sananta, M Kanu juga Irfan Jauhari, Persis memberikan kesempatan untuk empat pemain mudanya unjuk gigi. Mereka adalah M Faqih Maulana, Arkhan Kaka, Rifki Ray juga Althaf Indie.
Pelatih Persis Solo Leonardo Medina tidak sungkan memberikan apresiasinya pada aksi para pemain muda ini.
“Empat pemain ini bagi saya sudah memberikan yang terbaik. Mereka sudah bekerja keras. Saya percaya mereka bisa main bagus. Saya juga percaya mereka tahu game yang kita inginkan,” kata Leonardo Medina dilansir dari laman Liga Indonesia.
Satu hal yang pasti, dia menyebut senang para pemain muda ini tampil dengan gaya khas tim.
“Mereka semua main dengan identitas Persis,” ucap Leonardo Medina lagi.
Mengenai kemenangan atas Serdadu Tridatu kali ini, dia berharap pemain bisa mempertahankan permainan yang sudah diperlihatkan.
“Saya ingin kami mempertahankan permainan termasuk high ball possession. Laga kali ini, kita bisa ball possession khususnya di menit-menit akhir laga,” pungkasnya.
Kemenangan ini membuat Persis kini mengumpulkan nilai 12 dan ada di peringkat ke-10 klasemen sementara. Sedang Bali United tersendat dan ada di peringkat ke-7 dengan 14 poin.