Meski Tak Punya Hak Pilih, Bubuhan Banjar di Perantauan Dukung Syaifullah Tamliha di Pilbup Banjar

18 September, 2024 13:42 WIB

Penulis:Redaksi Starbanjar

Screenshot_2024-09-18-14-06-21-62_99c04817c0de5652397fc8b56c3b3817.jpg

STARBANJAR – Bubuhan Banjar di perantauan dukung dan doakan pasangan Calon Bupati dan Wakil Bupati Banjar H Syaifullah Tamliha – Habib Ahmad Bahasyim menang di Pilbup Banjar 2024.

Komunitas Bubuhan Banjar di perantauan yang ada Pulau Jawa menyambut gembira keputusan KPU Kabupaten Banjar yang menyatakan pencalonan Pasangan H Syaifullah Tamliha – Habib Ahmad Bahasyim memenuhi syarat untuk maju di Pilkada atau Pilbup Banjar 2024. 

Mereka menggelar syukuran sederhana atas pencalonan urang Banjar H Syaifullah Tamliha, Rabu 18 September 2024.

”Alhamdulillah ada urang Banjar yang siap maju menjadi Calon Bupati Banjar, yakni Pak Haji Syaifullah Tamliha dan berpasangan dengan Habib Ahmad Bahasyim,” jelas urang Banjar Asli Martapura, Nanang Sahrawardi di perantauannya di Surabaya, Jawa Timur.

Komunitas Bubuhan Banjar di perantauan, beber Nanang, tentu sangat berharap dan mendoakan agar urang Banjar bisa menjadi tuan di daerahnya sendiri. 

Karena itu Bubuhan Banjar di perantauan sangat mendukung jika ada urang Banjar yang maju di Pilbup Banjar seperti Pasangan H Syaifullah Tamliha – Habib Ahmad Bahasyim.

“Sebagian besar bubuhan urang banjar yang berdomisili di Jalan Nyamplung Surabaya dan di sekitar Makam Sunan Ampel adalah warga Martapura asli. Ada orang kampung Melayu, Dalam Pagar, Pasayangan, Keraton, Tunggul Irang, dan lainnya. Jadi kami sering diskusi agar Banua kami di Kabupaten Banjar lebih baik dan salah satunya mendukung urang Banjar menjadi Bupati,” ujar salah satu tokoh Martapura di perantauan ini.

“Untuk saat ini urang Banjar yang di perantauan seperti di Surabaya, Sidoarjo dan Gresik mereka sering berkomunikasi dengan keluarga di Martapura dan sekitarnya. Pokok komunikasi kami itu tentang Pilkada atau Pilbup di Kabupaten Banjar 2024 dan siapa yang sangat layak didukung,” tegas Nanang yang juga Humas Kerukunan Keluarga Kalimantan di Surabaya, Jawa Timur ini.

Meski tidak memiliki hak pilih di Pilbup Banjar 2024, beber Nanang, bubuhan Banjar di perantauan punya cara tersendiri untuk membantu Pasangan H Syaifullah Tamliha – Habib Ahmad Bahasyim agar bisa terpilih.

”Kami bubuhan Banjar di perantauan tentu punya cara atau kiat agar bentuk dukungan hanya sebatas dukungan saja. Kami kan di Kabupaten Banjar masih punya keluarga besar,” ujar pria yang sering bolak – balik Surabaya – Martapura ini

Terpisah, Calon Bupati Banjar H Syaifullah Tamliha mengaku bersyukur dan mengucapkan terima kasih kepada bubuhan Banjar di perantauan yang telah mendukung dirinya dan pasangannya di Pilkada Kabupaten Banjar 2024.

”Saya ucapkan alhamdulillah dan saya terima kasih banyak atas dukungan komunitas bubuhan Banjar di perantauan. Saya juga mohon doa dan restu seluruh bubuhan Banjar agar niat untuk membangun Kabupaten Banjar yang lebih baik dikabulkan Allah SWT,” kata Syaifullah Tamliha.