starbanjar.com
20210827_095551.jpg
Kepala Dinas Kesehatan Banjarmasin, Machli Riyadi.

Banjarmasin Masih Bertahan di PPKM Level 4, Apa Pangkal Masalahnya?

Redaksi Starbanjar
06.10.2021

STARBANJAR- Terhitung 5-18 Oktober mendatang, kebijakan PPKM level 4 kembali berlanjut di Banjarmasin. Pemerintah pusat punya sejumlah alasan mengapa program pembatasan terus diberlakukan.

Ketua Komite Penanganan Covid-19 dan Pemulihan Ekonomi Nasional (KPC-PEN), Airlangga Hartarto, misalnya, menyebut Kota Banjarmasin menjadi salah satu daerah yang mengalami kenaikan positivity rate kasus Covid-19.  

Selain itu, capaian vaksinasi di kota seribu sungai juga dianggap belum mencapai target maksimal, khususnya untuk kalangan lansia.

Kepala Dinas Kesehatan Kota Banjarmasin, Machli Riyadi, tidak menampik bahwa capaian vaksinasi lansia rendah. Kata dia, angka capaian vaksin untuk kelompok lanjut usai baru 25,34 persen dari target 40 persen.

Kendati begitu, ia memastikan secara keseluruhan, capaian vaksinasi secara umum sejatinya sudah melampaui target 50 persen yang disyaratkan pemerintah pusat.

"Masih nyangkut di sana (vaksinasi lansia). Kalau lansia kita gencarkan lagi, dengan door to door, masyarakat tolong sampaikan vaksin itu adalah ibadah," katanya.

Meski tak menampik fakta tersebut, Machli sejatinya mengaku kecewa. Sebab, ada data-data lain yang mestinya diperhatikan bisa menjadi indikator agar Banjarmasin bisa turun level.

"Kita siap adu data," ucap Juru Bicara Satgas Covid-19 Banjarmasin ini.

"Dalam penjelasannya menko ekonomi, positivity rate kita tinggi, padahal berdasarkan data provinsi positivity rate kita 2,6 sementara ada yang lebih tinggi di Kalsel ini, kenapa level dua," sebutnya.

Tak cuma itu, ia juga menyampaikan bahwa data angka jumlah kasus mingguan, kasus rawatan mingguan, juga tingkat keterisian tempat tidur atau bed occupancy rate (BOR) di rumah sakit Banjarmasin menunjukkan hal baik.

Sebelumnya, status Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) level IV, untuk daerah luar Jawa-Bali, kembali diumumkan Senin (04/10/2021) petang.

Lewat konferensi pers virtual Ketua Komite Penanganan Covid-19 dan Pemulihan Ekonomi Nasional (KPC-PEN), Airlangga Hartarto, menyebut Kota Banjarmasin masih PPKM Level IV.

Selain Banjarmasin, ada lima kabupaten/kota lain yang masih mesti memberlakukan PPKM level 4 seperti Pidie, Bangka, Padang, Bulungan, dan Tarakan.