starbanjar.com
Plaza Smart City
Plaza Smart City

Enam Bulan Tutup Operasi, Plaza Smart City Banjarmasin Dibuka Lagi

Nurul Khasanah
08.10.2020

STARBANJAR- Setelah enam bulan ditutup akibat Pandemi Covid-19, Plaza Smart City Banjarmasin yang berada di lantai 3 Menara Pandang Jalan Pierre Tendean, akhirnya dibuka kembali pada Rabu (07/10). Pembukaan Plaza Smart City ini diumumkan melalui media sosial resminya di instagram @banjarmasinplazasmartcity.

Dari pantauan starbanjar, terdapat berbagai penyesuaian protokol kesehatan bagi warga yang ingin menggunakan fasilitas di public working space milik pemerintah kota Banjarmasin ini. Salah satunya, warga harus lebih dulu melakukan reservasi melalui website visitbpsc.web.app.

Sebelumnya, Plaza Smart City ramai digunakan untuk berbagai kebutuhan warga kota Banjarmasin, baik untuk belajar, bekerja, maupun membuat pertemuan. Tempat ini memang diinisiasi pemko working space buat warga kota Seribu Sungai.

Hal tersebut dikarenakan berbagai fasilitas seperti komputer, meja pertemuan, hingga wifi dan ac serta pemandangan kota yang dapat dinikmati di sana.

Pembukaan kembali Plaza Smart City ini pun nampaknya dinanti-nanti oleh warga Banjarmasin. Rizal, mengaku langsung melakukan reservasi ketika mendapat kabar bahwa Plaza Smart City telah dibuka. “Di sini enak buat ngerjain skripsi,” ujarnya.

Hingga saat ini fasilitas yang dibuka di Menara Pandang hanya Plaza Smart City yang berada di lantai 3. Sementara Galeri Seni di lantai 2, rooftop dan lantai dasar masih ditutup seiring dengan ditutupnya lokasi wisata siring di sekitarnya.