starbanjar.com
IMG-20210623-WA0014.jpg
Suasana pelatihan PJTD LPM INTR-O FISIP ULM.

Gelar PJTD, LPM INTR-O Ajak Mahasiswa lebih Dekat dengan Jurnalisme

Redaksi Starbanjar
23.6.2021

STARBANJAR- Lembaga Pers Mahasiswa (LPM) INTR-O FISIP Universitas Lambung Mangkurat menggelar pelatihan jurnalistik tingkat dasar (PJTD) untuk penguatan keterampilan anggota baru yang mendaftar media kampus ini.

Pelatihan digelar sejak 21-23 Juni 2021 di Kampus FISIP ULM dengan diikuti 18 peserta. Sederet materi seperti pengenalan dan penentuan topik berita (news value), teknik wawancara, serta lobbying untuk keperluan divisi perusahaan dipilih dengan menghadirkan narasumber.

"Jadi ini satu hari khusus materinya satu-satu. Ada tentang keredaksian, kehumasan, dan materi divisi  perusahaan juga," kata dia.

Rusdiana menaruh harapan usai PJTD ini, para peserta dapat mempraktikan materi-materi yangs sudah disampaikan.

"Misalnya soal penetuan topik atau isu berita. Padahal sebenarnya isu itu ada dekat di sekitar. Tapi sering enggak sadar. Sering keteteran. Nah harapannya, dengan materi yang sudah disampaikan bisa diterapkan ke depan," ujarnya.

Begitu pula dengan materi teknik wawancara dengan narasumber. Rusdiana menceritakan, selama pandemi, masih ada beberapa peserta yang belum pernah menghadapi narasumber secara langsung.

"Jadi, dengan ini, pandemi udah berakhir, dan perlu wawancara dengan narasumber itu bisa lebih tahu dan enggak bingung lagi. Begitu pula dengan materi perusahaan," kata dia.

Deswitha Natalia, salah satu peserta PJTD LPM INTR-O, menceritakan kegiatan ini lebih fokus ketimbang pelatihan-pelatihan sebelumnya.

"Banyak sekali hal-hal tentang jurnalistik yang didapat. Narasumber-narasumbernya juga memang orang-orang yang berpengalaman di bidangnya. Kaya cara-cara  ataut teknik wawancara.  Hal-hal sekecil itu dijelaskan. Pengalaman luar biasa lah," kata dia.