starbanjar.com
Data kasus harian Covid-19 di Kalimantan Selatan
Data kasus harian Covid-19 di Kalimantan Selatan

Pecah Rekor, Pasien Sembuh Covid-19 Tembus 202 Kasus

Redaksi Starbanjar
23.7.2020

STARBANJAR - Pasien yang sembuh dari Virus Corona di Kalimantan Selatan kembali menunjukkan tren positif.

Gugus Tugas Percepatan Penanganan (GTPP) Covid-19 Kalsel merilis data pada hari Rabu (22/7/2020), kasus sembuh dari Covid-19 di Bumi Lambung Mangkurat tercatat 202 orang, kini secara kumulatif mencapai pasien yang terbebas dari penyakit ini mencapai 2.236 orang.

"Pasien positif Covid-19 yang sembuh semakin meningkat. Pada sore hari ini, pasien yang sembuh bertambah sebanyak 202 orang," ucap juru bicara gugus tugas HM Muslim.

Dia merincikan kasus positif Covid-19 yang sembuh ini berasal dari perawatan di karantina khusus maupun di rumah sakit. Mayoritas kasus sembuh ini disumbang dari Kabupaten Tanah Laut sebanyak 71 orang, Kota Banjarmasin sebanyak 56 orang dan Kabupaten Hulu Sungai Selatan sebanyak 20 orang.

Kasus sembuh sendiri, juga disumbang dari Kabupaten Tabalong dan Kabupaten Tapin masing-masing sebanyak 18 orang,lalu 13 orang dari Kota Banjarbaru. Terakhir, 5 orang yang sembuh berasal dari Kabupaten Hulu Sungai Utara dan 1 orang dari Kabupaten Kotabaru.

Sementara itu, jumlah kasus baru positif Covid-19 juga bertambah, sebanyak 133 kasus, total kasus positif Covid-19 di Kalsel mencapai 5.216 kasus.

Kepala Dinas Kesehatan Provinsi Kalsel ini menjabarkan, 133 kasus baru didominasi dari Kota Banjarmasin 57 pasien, Kota Banjarbaru 31 pasien, Kabupaten Hulu Sungai Utara 20 pasien, Tanah Laut 15 pasien, Balangan 2 pasien serta Kotabaru dan Kabupaten Banjar masing-masing 2 orang.

Disisi lain, kasus pasien meninggal akibat Covid-19 juga bertambah sebanyak 5 orang, yang berasal dari Hulu Sungai Utara dan Kota Banjarmasin masing-masing dua orang dan kota Banjarbaru 1 orang.