Bagikan:
STARBANJAR - Himpunan Mahasiswa Islam (HMI) Cabang Banjarmasin telah menyelenggarakan Konferensi Cabang ke-XLII yang berlangsung di KAHMI Center Kalimantan Selatan belum lama tadi.
Muhammad Arief Rahim diamanahkan pucuk pimpinan tertinggi Cabang Banjarmasin.
Arief berterima kasih kepada kawan-kawan sekalian yang telah mengamanahkan jabatan ketua umum.
“Ini bukanlah akhir, melainkan awal dan akan menghadirkan banyak konsep baru bagi himpunan," ujar Arief dalam keterangan tertulisnya, Sabtu 20 April 2024.
Arief menyebut kota Banjarmasin memiliki potensi sumber daya manusia yang banyak. Karena itu, dia berharap HMI bisa bersinergi dengan pemkot untuk membangun Banjarmasin dari segala lini.
Ia menegaskan pengurus HMI Cabang Kota Banjarmasin 2024-2025 akan menjadi mitra kritis pemerintah kota Banjarmasin.
Arief menyebut hal ini sebagai bentuk keterlibatan langsung HMI terhadap pembangunan kota Banjarmasin.
Ia menyatakan dalam beberapa tahun terakhir HMI kerap mengkritik keras sejumlah Peraturan Daerah (Perda) Kota Banjarmasin bak macan kertas.
“HMI siap bersinergi namun tetap mengkritisi untuk kemajuan kota Banjarmasin," tegasnya.