starbanjar.com
Ibnu Sina menerima secara simbolis bantuan jamban sehat dari BNI
Ibnu Sina menerima secara simbolis bantuan jamban sehat dari BNI

Tingkatkan Kualitas Sanitasi Sungai, CSR BNI Bangun 27 Jamban Sehat Di Banjarmasin

Redaksi Starbanjar
09.7.2020

STARBANJAR - PT Bank Negara Indonesia (BNI) menyalurkan dana tanggung jawab sosial perusahaan (CSR) berupa 27 jamban sehat untuk penanganan sanitasi warga di pinggiran sungai, guna mewujudkan Perilaku Hidup Bersih dan Sehat (PHBS) di Kota Banjarmasin.

Penyerahan bantuan 27 jamban sehat tersebut di Kelurahan Alalak Utara, Banjarmasin Utara, Rabu, diterima langsung Wali Kota Banjarmasin H Ibnu Sina.

Pembangunan jamban ini bertepatan dengan hari ulang tahun BNI yang ke 74 tahun. Jamban sehat itu menggunakan septic tank yang menerapkan filter biologis atau Biological Filter Septic Tank, sehingga ramah lingkungan.

Walikota Banjarmasin, H Ibnu Sina yang langsung bertindak menerima secara simbolis Jamban sehat tersebut dan selanjutnya diserahkan kepada warga untuk mengelola dan menjaga serta merawat dengan baik salah satu dari beberapa upaya Pemko terkait perbaikan sanitasi.

Ibnu mengatakan fasilitas serupa sebelumnya juga sudah dipasang di 3 kawasan yakni Kelurahan Sungai Bilu di Kampung Hijau dan Kampung Biru, serta kawasan Tanjung Pagar Banjarmasin Selatan.

Dia berharap dengan dibuatnya Jamban sehat menggantikan jamban biasa tersebut dapat membantu mewujudkan masyarakat setempat untuk menjadi warga yang bersih dan sehat dengan selalu menerapkan PHBS.

"Ini bagus saya kira pakai biofil, sangat bagus untuk perairan kita, karena limbahnya tidak langsung menuju ke perairan,"tandasnya.