Prospek investasi sektor hulu minyak dan gas (migas) Indonesia dalam lima tahun ke depan diperkirakan bakal cerah. Pertumbuhan investasi ini sejalan dengan proyeksi permintaan migas global yang diperkirakan mencapai puncaknya tahun 2029.
Menteri Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM), Arifin Tasrif menyebut, posisi produsen minyak bumi terbesar di Indonesia saat ini diduduki oleh PT Pertamina Hulu Rokan (PHR), menggeser posisi ExxonMobil Cepu.
Pemerintah Indonesia tengah melakukan percepatan transisi energi, dari energi fosil menuju energi baru terbarukan yang bebas emisi karbon.